Siapa yang tidak kenal dengan minuman yang satu ini. Teh, minuman sejuta umat. Bisa dikonsumsi oleh siapa saja, tua muda, kaya miskin semuanya BISA. Ragam dan cara konsumsi teh saat ini juga sudah banyak, dari yang hangat sampai yang dingin. Tidak hanya sebagai munuman, teh juga dipercaya sebagai obat.
Namun, apa jadinya jika teh tanpa gula? rasanya pasti tawar. Bagi mereka yang memang suka konsumsi teh dengan gula tidak masalah. Hanya dalam hal banyaknya gula yang ditambahkan harus menjadi pertimbangan. Bagi yang mempunyai masalah dengan berat badan dan jantung serta insulin (diabetes), penggunaan gula harus dibatasi. Sebenarnya manfaat teh akan diperoleh secara optimal tanpa adanya penambahan pangan apa pun (gula atau susu). Namun ada sebagian orang yang kurang menyukai hal itu.
Konsumsi gula sehari yang dianjurkan WHO sebanyak 12 sdt (48 gram) dalam diet 2200 kalori untuk kebutuhan normal. The American Heart Association merekomendasikan bahwa asupan tambahan
gula seorang wanita tidak boleh lebih dari enam sendok teh sehari (100
kalori), untuk pria sembilan sendok teh (150 kalori) per hari. Gula bisa secara alami terkandung dalam makanan, terutama buah-buahan
segar. Karena itu, sebenarnya Anda tidak memerlukan tambahan gula lagi.
Gula yang Anda konsumsi akan dikonversi menjadi glukosa dalam darah,
lalu memberikan Anda energi.
Jadi, konsumsi teh dengan tambahan gula harus memperhatikan ukuran yang telah dianjurkan agar kesehatan kita dapat terus terjaga. Sementara itu, penambahan susu pada minuman teh menurut hasil penelitian diketahui bahwa dapat menurunkan manfaat senyawa katekin yang berfungsi sebagai pencegah penyakit jantung. Senyawa katekin mampu memperbesar pembuluh darah sehingga aliran darah dalam tubuh berlangsung baik tanpa hambatan. Jika kemampuan katekin menurun akibat konsumsi susu bersama dengan teh, maka peluang untuk terserang penyakit jantung semakin besar. Hal ini yang membuktikan mengapa penduduk di Inggris yang konsumsi tehnya tinggi, angka penderita penyakit jantungnya juga tinggi. Karena sebagian besar konsumsi teh masyarakat Inggris ditambahkan dengan susu.
So, masih mau coba konsumsi teh+gula/susu? That's Your Choice.